Oleh. Nur Hasanah
22 Desember hari ibu
Diperingati penuh haru
Dengan tema menggebu-gebu
Nyatanya hanyalah semu
Setiap tahun diperingati
Namun tiada arti
Hanya seremonialisasi
Tak ada perubahan pasti
Perempuan wajib berdaya
Membantu perekonomian keluarga
Bangun dari keterpurukan
Pasca pandemi melanda
Benarkah perempuan mesti berdaya?
Jadi siapa tulang punggung keluarga?
Berdaya dalam membangun perekonomian
Hanyalah sebuah pembajakan
Perempuan berdaya
Tahu dimana posisinya
Bukan malah berpindah
Menyingkirkan fitrah
Perempuan berdaya
Dalam mendidik generasi jaya
Mengalirkan rasa cinta
Dalam setiap alunan kehidupan
Buah hati terjaga
Menemani di usia senja
Lahirkan rasa cinta
Menghalau godaan dunia
Bogor, 23 Desember 2022
Baca juga:

0 Comments: