Headlines
Loading...
Oleh. Teti Purwasih Firdaus

Ibu Jariah, mertuaku
Aku tidak pernah mengenalmu
Aku belum bisa membalas budimu

Ibu Jariah, mertuaku
Suamiku berkisah 
Engkau istri pemberani
Ibu yang tegas namun penyayang 

Engkau wafat saat pergi ke pasar 
Demi selamatkan jiwa anakmu 
Engkau naiki mobil yang oleng karena remnya blong
Tidak kau pikirkan keselamatanmu
Mobil menggilas seluruh badanmu
Bersimbah darah sementara anakmu selamat 

Demi sang buah hati
Demi sang penerus generasi
Kau korbankan diri
Anakku... Anakku... 
Itu ucapmu terakhir kali 
Kau teriak selamatkan diri 
Namun kau harus kembali pada ilahi

Baca juga:

0 Comments: