motivasi
Ramadan yang Dinanti Telah Pergi
Oleh. Ratty S. Leman
Alhamdulillah, akhirnya Allah masih izinkan kita bertemu bulan Ramadhan 1444 Hijriyyah, bulan yang sangat mulia dan sangat dirindukan bagi jiwa seorang mukmin. Namun sekarang sudah pergi berganti bulan Syawal yang sudah memasuki hari ke-7.
Para ulama terdahulu menyiapkan diri menyambut Ramadan, bulan-bulan sebelumnya. Sedangkan kita, umat akhir zaman, setidaknya harus sudah bersiap-siap dua bulan sebelumnya. Rajab kita mulai menanam dan Sya'ban kita mulai menyiram, agar Ramadan nanti kita bisa memanennya, khususnya di 10 malam terakhir Ramadhan.
Ibarat olimpiade, sebelum masuk lomba kita persiapkan dulu pemanasan dan latihan minimal dua bulan sebelumnya. Agar target kita di bulan Ramadan nanti tercapai dengan gemilang.
Sahabat, bagaimana kabar target yang sudah direncanakan? Berhasil atau belum? Semoga Ramadan tahun 1444 Hijriyyah ini kita bisa :
1. Membuktikan keimanan terbaik.
2. Ketaatan yang sempurna.
3. Mendapat maghfirah/ampunan.
4. Meraih taqwa yang tertinggi.
5. Meraih ridlo Allah.
6. Rahmat dan pertolongan Allah diraih.
7. Terbebas dari siksa api neraka dan mendapatkan Jannah Nya.
Seperti bunyi Al-Qur'an surat Al Baqarah ayat 183:
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa, sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, supaya kamu bertakwa".
Tujuan kita berpuasa dan beribadah di bulan Ramadan adalah meraih takwa. Ciri-ciri orang yang bertakwa diantaranya adalah :
1. Iman kepada Allah.
2. Menegakkan sholat.
3. Gemar bersedekah.
4. Tidak mudah marah.
5. Memaafkan orang lain.
6. Taubat Nasuha.
Takwa ini bisa diraih jika kita melakukan aktivitas-aktivitas kebajikan. Semoga Ramadan tahun ini kita dimampukan berinteraksi dengan ibadah-ibadah yang kita jalani dan memantaskan diri cocok pada ibadah-ibadah yang dilakukan orang-orang yang bertakwa. Semoga kita dimasukkan ke dalam golongan orang yang bertakwa yang sebenar-benarnya takwa. Aamiin Ya Rabbal Alamin.
***
Bulan Syawal ini adalah saatnya kita membuktikan keberhasilan Ramadan, diantaranya :
1. Masih bisa bangun sebelum subuh untuk tahajud, shalat taubah, shalat hajat, istighfar, berdzikir dan berdoa.
2. Masih bisa shaum Syawal selama 6 hari dan shaum-shaum sunnah lainnya (Senin-Kamis, Ayamul bidh, Daud).
3. Masih istikamah tilawahnya minimal 1 juz bahkan meningkat.
4. Masih semangat bersedekah, shalat dhuha, berdakwah dan lainnya.
Ayo pertahankan prestasimu bahkan tingkatkan prestasi bila bisa. Berhijrahlah secara kaffah agar bisa menjadi insan yang bertakwa. [My]
0 Comments: