Headlines
Loading...
Oleh. Iis Nopiah Pasni

Siapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga.” (HR Muslim)

Bismillahirrahmanirrahim

Izinkan Bunda Is menuliskan catatan ini. Ya sebuah episode perjalanan kehidupan seorang Bunda, bernama lengkap Isnaini Nopiah, dengan nama pena, Iis Nopiah Pasni. Menggoreskan kisahnya bersama sebuah Komunitas sekeren ini, ya Komunitas tersebut bernama SSCQ.

Komunitas Sahabat Surga Cinta Quran itu komunitas apa sih?

Bunda Is kepo tingkat tinggi, sering baca tulisan Bunda Lilik Yani di FB beliau. Ada juga share tentang ODOJ, ada juga berbagai challenge juga menebar segala kebaikan.
Membacanya jadi tergugah untuk segera mengikuti jejak beliau. Duh membaca tulisan beliau itu rasanya malu pada diri sendiri.

Duh, diri ini ngapain aja sih? 
Masih saja santai, Ayooo segera wujudkan mimpi-mimpimu, cita-citamu.

Do it!

Lakukan sesuatu yang engkau bisa untuk dakwah. Ya bisa lewat tulisan.

Suatu hari Beliau share di fb bahwa Komunitas SSCQ akan mengadakan lomba menulis berupa challenge menulis 30 hari, Tema Ibu pada Bulan Desember 2022. Aduh ini  tantangan banget! Benar-benar menantang dan bagi Bunda Is ini harus segera dicoba dan ditaklukkan.

Langsung menghubungi nomor wa Bunda Lilik. Bismillahirrahmanirrahim memulai mendaftar ingin menaklukan challenge menulis tersebut yang hadiah pertamanya itu terbit buku gratis. Masyaallah, ini sesuatu untuk Bunda Is. 

Ya Bunda Is sudah memiliki beberapa buku Antologi bersama, sekitar belasan buku. Next, cita-cita Bunda Is ingin punya buku solo.

Sebagai penulis pemula, Bunda Is mulai ikut belajar di berbagai kelas menulis, berusaha mencoba memperbaiki diri, terutama belajar di Komunitas Sahabat Surga Cinta Qur'an.

Melalui kegiatan inilah Bunda Is belajar menulis setiap hari. Ya dengan kegiatan ini Bunda Is ingin mengalahkan diri Bunda Is sendiri. Mengalahkan malas, mengalahkan alasan ini dan itu, memaksa diri sendiri untuk menggerakkan jari jemari menulis kebaikan menyebarkan dakwah Islam lewat tulisan. Ya sampaikan walau satu ayat.

Terus terang, Awalnya masih bimbang, bisa ikut challenge tersebut itu, apa bisa berhasil sampai 30 hari ? 
Apakah bisa sesuai jadwalnya?
Apakah ada terus idenya?
Mau menulis tentang apa? 
Apakah bisa begini begitu dan segudang apakah yang akan membuat hati Bunda Is jadi galau sendiri.

"Hempaskan saja! segala galau, hello Bunda Iis Kamu bisa! Bismillah," demikian menyemangati diri sendiri.

Man Jadda wa Jadda
Siapa sungguh-sungguh Insyaallah Bisa atas izin Allah, Bisa!

Ya semangat itu harus berawal dari diri sendiri, Tak tanggung langsung daftar ikut panggung jejak karya dan panggung Puisi.
Ya ikut 30 hari menulis cerita tema Ibu dan ikut Challenge menulis puisi tentang Ibu.
Ckck, Nih beneran mau, beneran daftar apa mau gaya-gaya sajakah ikut langsung dua lomba?

Masih bingung,
Ya Allah, Bunda Is mau menulis tentang apa? ya yang paling mudah adalah dengan  menulis cerita tentang keseharian seorang ibu apa adanya, mengalirnya seperti air, sedikit demi sedikit, yang penting lancar. Mulailah menuliskan berbagai judul-judul unik sebagai pematiknya.

Bunda Is menuliskan cerita tentang bagaimana kehidupan sehari-hari seorang ibu rumah tangga dengan segala kisah serunya. Membersamai anak-anaknya dan ingin anak-anak menjadi anak yang tangguh, saleh-saleha dan Muslih-muslihah.

Jadi lewat tulisan ada pesan yang disampaikan berupa dakwah tentang Islam. 

Siapa Tokoh utamanya? Bunda Isna, Abang Abidzar dan Dik Hani.

Akhirnya jadilah setiap hari menuliskan berbagai cerita tentang keseharian seorang ibu bernama Bunda Isna tersebut.

Eh ya hampir lupa, Bunda Is awalnya tak mengerti cara salin link dari SSCQ Media. Beneran Bunda Is klik  ini dan itu. Alhamdulillah bisa, tak lama ada juga peserta lomba yang japri Bunda Is, samaan ya ternyata, belum bisa salin link.
Akhirnya Bunda Is schreen shoot caranya dan Alhamdulillah beliau juga bisa.

Hari demi hari berlalu, Alhamdulillahi 30 tulisan Bunda share di FB Komunitas SSCQ bisa lolos 30 tulisan juga di SSCQ Media. Bagi Bunda Is, itu saja sudah sangat berarti.
Ya  kemenangan untuk diri sendiri karena  telah mengalahkan diriku sendiri, Alhamdulillah.

Akhirnya sampailah saat  pengumuman para pemenangnya. Ya Allah ini mimpi yang jadi nyata, Bunda Is terpilih sebagai pemenang. Alhamdulillah, Alhamdulillah, Alhamdulillah.

Akhirnya Bunda Is akan punya buku solo.
Ya Allah Buku Solo.

Apa yang Bunda Is lakukan selanjutnya, ya cerita dengan My Mom, IBU.
Ya apapun yang terjadi dalam hidupku selalu beliau tahu, takkan Bunda Is lewatkan untuk cerita. Terutama karena dalam buku tersebut juga ada cerita tentang beliau, judulnya "Bolehkah Aku cemburu?
Ya itulah mengapa buku ini menjadi begitu spesial bagi Bunda Is.

Bunda Is lalu minta sama Bunda Lilik kalau nanti judulnya "Lagi Ngapain, Bunda?"
kenapa memilih kalimat berupa pertanyaan ini? Karena pertanyaan ini akan selalu didengar oleh seorang ibu, ketika seseorang baru bertemu dan menyapanya.
Jawabannya akan berbeda tentunya.

Satu lagi permintaan Bunda Is pada Bunda Lilik, Bunda boleh nggak kalau desain cover Buku Storytelling "Lagi Ngapain, Bunda?" ini Bunda Is sendiri yang bikin?
Alhamdulillah, kata Beliau boleh.

Duh, Bunda Lilik, maafkanlah Bunda Is ini yang banyak maunya, Sampul buku sederhana ini Bunda Is buat dengan penuh cinta. 

Trus Why, warnanya  Biru? 
Karena Bapaknya Bunda Is sangat menyukai warna biru.

Trus mengapa memilih gambar sebuah keluarga, padahal kan ini ceritanya tentang Ibu?

Karena tak akan lengkap sebuah keluarga tanpa sosok pemimpin, Bukankah sebuah madrasah itu perlu kepala sekolah?

Nah, pada kesempatan ini juga Bunda Is mau bilang Syukron Jazakillah khoir Bunda Lilik Yani dan SSCQ Squad's juga para sahabat Surga. Syukron atas segala ilmu dan segala kemudahan yang telah diberikan, sungguh mengenal SSCQ telah mewarnai kehidupan seorang Bunda Is dengan warna indah karena penuh cinta karena Allah. Ya sebuah Komunitas yang berkomunikasi, berinteraksi dengan anggotanya dan memacu semangat, memupuk kebersamaan juga memberikan lecutan motivasi agar jiwa-jiwa manusia tergugah untuk terus fastabiqul khairat melalui SSCQ Literasi ini. 

Oh Ya selamat Milad ya SSCQ Literasi yang kedua. Barakallah Selamat ya. Semoga terus jadi wadah nyaman bagi para Newbie seperti Bunda Is. Moga terus mengajak pada kebaikan dan menebarkan dakwah Islam. Ditunggu pemateri kerennya ketika Milad nanti, tak sabar, Sungguh! Ingin meneguk manisnya ilmu, semoga berkah, Aamiin.

Sungguh Bunda Is bahagia bisa ada dan ikut menimba ilmu dan belajar banyak hal terutama belajar kebaikan dari SSCQ terutama SSCQ Literasi.

Ya Allah, begitu banyak rezeki dari-MU, semua berjalan begitu mudahnya atas izin dari-Mu. Alhamdulillah. Alhamdulillah.

Semoga 30 cerita Bunda Is dalam Buku Solo perdana ini bisa menebarkan kebaikan, Aamiin ya rabbal Aalamiin.

Mau Punya Buku Solo, Yuk Gaskeun!
Ikutlah lomba di SSCQ, Bun!

Keep smile. Hidup itu indah jadikan bermakna. 

Muara Enim, 15 Juli 2023

Baca juga:

0 Comments: