motivasi
Mentadaburi Pesan Cinta-Nya
Oleh. Neni Arini
Segala sesuatu yang diciptakan oleh Allah Swt di muka bumi ini pasti memiliki manfaat untuk setiap kelangsungan kehidupan di dunia. Walau hewan yang terlihat kecil, tumbuh-tumbuhan yang tampak biasa saja, semua akan memberikan manfaat di Alam ini. Terlebih, Al-Qur'an yang merupakan firman Allah dan mengandung banyak pokok-pokok ajaran dan nilai-nilai keislaman.
Secara bahasa, Al-Qur'an berarti bacaan. Adapun menurut istilah, Al-Qur'an merupakan kalam Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad secara berangsur-angsur. Kemudian ketika kita membacanya maka dapat bernilai ibadah.
Banyak sekali manfaat dari Al-Qur'an, diantaranya adalah sebagai pengganti kedudukan kitab sebelumnya. Seluruh ajaran yang telah disampaikan dalam kitab-kitab terdahulu terangkum secara lengkap dalam Al-Qur'an sehingga kehadiran Al-Qur'an menghapus sekaligus menyempurnakan kitab sebelumnya. Juga Al-Qur'an membenarkan kitab-kitab sebelumnya yang sudah banyak diselewengkan dan disalahpahami terkait hukum-hukumnya.
Al-Qur'an juga sebagai petunjuk kehidupan, Al-Qur'an dapat menyelesaikan segala permasalahan. Kemudian dilanjutkan dengan hadits-hadits yang shahih sebagai alternatif lain penyelesaian sebuah perkara.
Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam Al-Qur'an surat Al-A'raf ayat 52,
وَلَقَدْ جِئْنٰهُمْ بِكِتٰبٍ فَصَّلْنٰهُ عَلٰى عِلْمٍ هُدًى وَّرَحْمَةً لِّقَوْمٍ يُّؤْمِنُوْنَ
Artinya: Sungguh, Kami telah mendatangkan Kitab (Al-Qur'an) kepada mereka, yang Kami jelaskan atas dasar pengetahuan, sebagai petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman.
Ayat ini menjelaskan tentang kitab yang telah diturunkan kepada manusia, yaitu Al-Qur'an kitab samawi yang mengandung penjelasan-penjelasan dan petunjuk-petunjuk bagi manusia dalam ayat-ayat yang cukup jelas dan terang karena telah dijelaskan oleh Allah kepada manusia dengan perantaraan Rasul-Nya Muhammad saw. Al-Qur'an itu menjadi petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman yang mempercayai bahwa Al-Qur'an adalah wahyu dari Allah. Bila seseorang mau mempelajarinya, dan mau mengamalkan segala perintah Allah dan meninggalkan segala larangan-Nya, dia akan mendapatkan kebahagiaan dan rahmat Allah. Al-Qur'an berisi pokok-pokok dasar agama secara umum, baik yang berhubungan dengan akidah dan ibadah, maupun yang berhubungan dengan muamalah, pergaulan yang luas antar bangsa di dunia ini.
Al-Qur'an juga bermanfaat sebagai petunjuk hidup manusia, bagaimana kita meyakini bahwa Allah adalah Rabb, sehingga kita beribadah hanya kepada-Nya sebagai bentuk penghambaan kita sebagai makhluk-Nya, dan menjadikan kita hamba-hamba yang memiliki akhlak mulia karena Allah mengatur hubungan manusia dengan Allah, manusia dengan dirinya sendiri, hubungan manusia dengan manusia lainnya.
MasyaAllah, begitu indahnya ketika kita mempelajari Al-Qur'an. Selain mendatangkan pehala didalamnya, kabaikan dan keberkahan pun akan kita dapatkan.
Itulah yang dilakukan oleh komunitas SSCQ, sebuah komunitas yang mengajak kita untuk lebih dekat lagi dengan Al-Qur'an, tidak hanya cukup dibaca, berebut khatam, tapi bagaimana kita diajak untuk mentadaburi, memahami setiap barisan kata yang Allah sampaikan.
Ini habit baru bagiku yang sebelumnya tidak pernah dilakukan. Sudah setahun lebih aku berada di komunitas ini, berarti selama itu pula aku belajar memahami setiap pesan cintaNya. Tak jarang air mata ini tumpah ketika melihat barisan aksara yang terangkai memberikan makna yang dalam sebagai hamba yang dciptakanNya. Masih banyak kesalahan yang hamba lakukan, jauh dari ketidaksempurnaan diri dalam menjalani hidup sebagai makhluk-Mu Yaa Rabbi.
SSCQ memberikan suatu perubahan baru dalam hidupku. Yang dulunya hanya cukup membaca Al-Qur'an saja, sekarang setiap harinya bisa selalu memaknai pesan yang Allah sampaikan.
Berharap terus bersama komunitas ini, berharap tak meninggalkannya, karena begitu banyak ilmu yang aku dapatkan di komunitas SSCQ.
Tidak mudah untuk membiasakan kebiasaan baru dalam mentadaburi Al-Qur'an, banyak bisikan syetan yang tak pernah rela ketika kita dekat dengan Al-Qur'an. Ada rasa kantuk yang mendera ketika membacanya, timbul rasa malas dalam diri, bahkan kitapun disibukkan oleh waktu dalam mengejar dunia. Astagfirullah.
Di SSCQ ini kita berjuang bersama, saling memotivasi, Saling menguatkan, berlari dalam beramal sholih. MasyaAllah, indahnya berjamaah, tak ada yang merasa paling sempurna, tak ada yang merasa menjadi pemenang. Semuanya indah dalam ikatan akidah Islam yang begitu kuat. Bersama meraih ridho Allah sebagai pengharapan mendapatkan Jannah-Nya.
Berjuanglah bersama-sama dalam menebar kebaikan. Berjamaah saja kita kesulitan, apalagi sendirian. Ketika kita berkumpul bersama orang yang memiliki visi yang sama, kita bisa menjaga keistikamahan kita. Karena selain saling memotivasi, ada doa-doa yang selalu dipanjatkan oleh para sahabat surga.
Pada hakekatnya kita adalah mahluk yang lemah dan berbatas, kita tidak bisa hidup sendiri. Kita membutuhkan orang lain untuk membantu kita, untuk itu dengan memilih teman sevisi untuk meraih surga, kita akan terbantukan dengan bergabung di sebuah komunitas. Semua itu akan membentuk dan bisa saling menjaga dalam ketaatan kita kepada Allah.
Ini yang terjadi padaku dihari ini, semenjak bergabung bersama SSCQ setiap hari tanpa absen mencoba mentadaburi setiap pesan yang Allah sampaikan. Semua terjadi atas wasilah di SSCQ, karena program unggulannya one day one juz plus terjemah, dan tulisan laporan ayat sebagai bukti kehadiran kita, jadi pastinya tiap hari akan bertemu dari setiap ayat yang ada didalam Al-Qur'an. MasyaAllah, nikmat mana lagi yang kau dustakan. Begitu banyak nikmat yang diberi sehingga bisa berkumpul bersama sahabat yang satu server, dan di setiap harinya bisa belajar memaknai isi kandungan Al-Qur'an.
Alhamdulillah Allah kulli hal, semua terjadi atas ijin Allah. Tiadalah sesuatu terjadi bukan atas kehendaknya.
Yaa Allah Yaa Rabbi, tetapkanlah diri untuk selalu berada di komunitas yang senantiasa mengingat-Mu, yang menyuarakan kalam-kalam-Mu, dan memaknai semua isi cinta dari-Mu, ijinkan hamba membersamainya selalu, hingga raga ini berpulang kepada-Mu.
SSCQ, satu nama yang selalu terpatri di hidupku, kisah dengannya selama satu tahun ini begitu indahnya. Semoga engkau senantiasa menjadi teman hidupku.
Keep istikamah sahabat surgaku.
0 Comments: