Oleh. Ummu Suci
Berbuatlah hanya karena Allah
Biar lelah bernilai ibadah
Terus berbuat baik jangan lelah
Tak dihargai tak jadi masalah
Kadang merasa sangat lelah
Karena masih berharap sekadar ucapan terimakasihlah
Bahkan kadang merasa tak dianggaplah
Sangat rugi jika berbuat baik bukan karena Allah
Bukankah memang sifatnya manusia
Menginginkan balasan dari perbuatannya
Jika berharap pada manusia
Bersiap-siaplah kecewa
Karena manusia
Tak punya semua yang diminta
Berbuat baiklah hanya karena Allah saja
Hanya Allah yang membalas kebaikan dengan sempurna
Pasti akan lega hati kita
Tak mudah terluka
Atas tingkah laku manusia
Yang kadang memandang sebelah mata
Selalu ingat tujuan Allah ciptakan kita
Hanya untuk beribadah hanya kepada-Nya
Dunia ini ujian bagi kita
Allah akan melihat siapa yang paling baik perbuatannya
Paiton, 26 September 2023
Baca juga:

0 Comments: