Headlines
Loading...
Oleh. Ryah

Bismillahirrahmanirrahim 

Sebagai Muslim yang baik dan beriman, sudah seharusnya mencari berkah dan perlindungan kepada Allah Swt pada setiap langkah kehidupan yang akan dijalani.

Hidup di dunia ini memang tidak mudah. Untuk menjadi seorang yang baik, kita akan mengalami cobaan duniawi sehingga perlu menguatkan iman dan selalu mendekatkan diri kepada Allah Swt.

Selalu bersabar karena apa yang ditulis telah tercatat di Lauhul Mahfudz ditulis oleh penulis terbesar, yaitu Allah Swt.

Dengan banyak warna kulit, berbeda-beda namun satu umat dan tidak ada rasisme dalam Islam.

Ketika aku berkata kepada Allah, aku benci hidup. Allah menjawab, siapa yang memintamu untuk mencintai hidup? Cintailah Allah dan hidupnya akan indah.

Jika hidup tidak berjalan sesuai dengan apa yang telah kita rencanakan, tapi yakinlah pasti berjalan seperti apa yang Allah rencanakan.

Disetiap menit yang aku lalui dalam kehidupan di dunia ini sangatlah berharga. Maka, aku harus bisa memanfaatkannya untuk menggapai balasan terbaik di akhirat nanti dengan menjalankan perintah-Nya menjauhi larangan-Nya.

Jika ingin mengusap kepala anak yatim dan beri makan orang miskin, kita akan merasakan hidup sesungguhnya.
Tidaklah seorang Muslim menanam tanaman kemudian tanaman itu dimakan oleh burung, manusia, ataupun hewan, kecuali baginya dengan tanaman itu adalah sedekah berbagi dengan sesama.

Memaafkan orang lain secepat karena yang kau harapkan Allah mengampuninya.
Jika hidup tanpa Allah ibarat sebuah pensil tumpul, yang tidak memiliki titik.

Di setiap menit yang kita lalui dalam kehidupan di dunia ini, sangatlah berharga, maka, kita harus bisa memanfaatkannya untuk menggapai balasan terbaik di akhirat nanti.

Ketika rahasia dari kesabaran adalah melakukan sesuatu dalam ketidakpastian, namun penuh dengan harapan.
Dan orang yang sabar dan ikhlas akan menelusuri setiap relung masalah untuk mencari segala bentuk hikmah sebagai bahan refleksi dan evaluasi diri.

Dan orang yang kuat dan sabar adalah orang yang berjaya menyembunyikan perasaan sedihnya kepada orang lain dan senantiasa mengukir senyuman dengan ikhlas.

Segala dosa-dosamu sendiri seharusnya sudah cukup untuk mengalihkan perhatianmu dari menilai kesalahan orang lain.
Maka ketika setan gagal menggodamu untuk berbuat dosa, dia akan membuatmu membuang-buang waktumu. Maka pergunakan waktu sebagai aset paling berharga yang kamu miliki, tapi waktu juga yang paling mudah untuk disia-siakan.

Di antara dosa yang terburuk adalah seseorang yang menganggap remeh dosanya. 
Dan untuk bisa mendapatkan bunga paling indah, yaitu harus berhati-hati menghindari duri. Begitu juga untuk sampai ke surga, kamu juga harus berhati-hati menghindari dosa.

Ketika suatu malam kamu melihat seseorang berbuat dosa, keesokan harinya jangan memandangnya sebagai orang yang berdosa, mungkin saja pada malam harinya dia telah bertobat sementara kamu tidak mengetahuinya.

Kita adalah orang yang paling dipermalukan di dunia dan Allah memberi kita kehormatan melalui agama islam.
Perbuatan yang paling dicintai kepada Allah adalah perbuatan baik yang dilakukan secara konsisten, meski sedikit.

Ketika hidupmu sedang terpuruk, pada saat itulah kamu berada dalam posisi sempurna untuk berdoa dan manfaatkan setiap hari sebagai kesempatan untuk menjadi Muslim yang lebih baik.

Jadikan hidup ini sebagai hidup yang menyenangkan agar terasa membosankan jika kita mau menjalin kontak dengan Allah, Sang Pemberi Kebahagiaan.

Wallahualam.  

Baca juga:

0 Comments: