Headlines
Loading...
Oleh. Dewi Kusuma
(Pemerhati Umat)

Dengan jalan kaki kita menjadi sehat
Berjalan pagi untuk kesehatan dan refreshing diri
Menikmati semua dengan semangat
Bahagia dan ceria muncul dari dalam hati 

Jalan terbaik adalah menuju ke surga
Jalan kesesatan berujung di neraka
Dengan taat dan takwa meraih jannah-Nya
Jangan biarkan diri terbakar api neraka

Allah ciptakan kita hanya untuk beribadah kepada-Nya
Mengapa mesti sibuk dengan urusan dunia
Beribadah sesuai dengan aturan-Nya
Menjalani kehidupan sesuai dengan hukum-hukum-Nya

Allah berikan dua jalan
Manusia diberikan kebebasan dalam menentukan pilihan 
Allah telah memberikan aturan
Untuk dijadikan pedoman oleh setiap insan

Taat aturan-aturan-Nya, surga lah tempatnya
Melanggar syariat-Nya, neraka lah tempatnya 
Mencintai Allah dengan menjalankan semua perintah-Nya
Agar kita terhindar dari sentuhan api neraka

Jalan yang utama adalah jalan yang diridai Allah. Untuk mendapatkan rida Allah tentu ada jalan yang mesti dipilih. Allah pun telah menentukan jalan untuk umat-Nya. Diturunkannya Al-Qur'an agar menjadi patokan dalam bertingkah laku. 

Allah jadikan Islam sebagai agama untuk seluruh umat-Nya. Sebagai makhluk ciptaan-Nya wajib untuk meyakininya. Meneladani Rasulullah saw sebagai suri teladan seluruh umat manusia.
Dengan mentaati aturan Allah maka dia lah yang mendapatkan rida Allah

Dunia ini tempat kita bercocok tanam. Tempat untuk memilih jalan agar keberkahan Allah tercurah untuk kita. Salat 5 waktu itu wajib bagi setiap individu muslim. Tak boleh satu waktu pun ditinggalkan. Jika meninggalkan salat 5 waktu mana mungkin Allah akan meridai kita?

Menjalankan sunnah-Nya untuk menambah amalan ibadah. Puasa senin kamis, puasa ayamul bidh, maupun puasa Dawud. Sebab puasa ini adalah ibadah khusus yang Allah sendiri yang akan menilainya. Dengan menjalankan ibadah puasa semoga Allah akan menghapuskan dosa-dosa kita 

Menjadikan hidup agar penuh manfaat bagi orang lain. Bukan hidup untuk memanfaatkan orang lain. Sehingga semua ini sebagai wujud dalam berupaya memilih jalan terbaik. Guna meraih surga yang penuh kenikmatan sebagai tempat istirahat kita yang terakhir.

Setiap hari semua orang melakukan perjalanan hidupnya, keluar mempertaruhkan dirinya! Ada yang membebaskan dirinya dan ada pula yang mencelakakannya!”
(HR.Muslim).

Wallahualam bissawwab

Baca juga:

0 Comments: