Headlines
Loading...
Challenge Motivasi 
Oleh. Waviza 

Sobat, pernahkah kamu merasakan pengalaman, ketika sedang salat ada saja yang dipikirkan? Padahal seharusnya kita itu salat yang khusyuk, bukan memikirkan hal dunia saat salat. Akibatnya, salat kita tidak khusyuk dan akhirnya suka lupa rakaat salat, bacaan salat, parahnya lagi sampai harus dibatalkan karena lupa yang berkepanjangan. Astagfirullah!

Manusia memang tempatnya khilaf dan lupa. Namun, bukan berarti pernyataan tersebut menjadi pembenaran buat kita saat kesalahan terulang kembali. Harusnya dengan kesalahan yang sama, kita bisa lebih detail memperbaiki. Mulai cari tahu penyebab sebenarnya kenapa tidak fokus saat salat. 

Nah, salah satu penyebab tidak fokus, karena saat ingin salat kita masih memikirkan hal-hal dunia yang belum terselesaikan. Padahal salat cuma beberapa menit saja, tapi mengapa begitu sulit untuk khusyuk? Apakah karena dosa kita yang terlalu menumpuk, hingga berakibat pada susahnya kita untuk fokus saat salat? Ini sangat mungkin. 

Coba diingat kembali apakah kesalahan-kesalahan yang mungkin masih terus dilakukan hingga sekarang? Jika masih ada, cobalah perlahan perbaiki dan menahan diri untuk tidak melakukannya kembali. Paksa diri kita agar tidak terjerumus pada perbuatan dosa yang sama. Hindari aktivitas yang mendekatkan kita pada kemaksiatan. Karena perbuatan dosa yang telah kita lakukan menjadi penghalang kita untuk khusyuk dalam salat. Rugi sekali bukan!

Mulai sekarang mari muhasabah diri. Renungi dan ingat kembali kesalahan yang telah dilakukan. Kemudian, laksanakan salat tobat untuk memohon ampun pada Allah Yang Maha Penyayang. Setelah itu, pelajari setiap aktivitas ibadah agar saat melaksanakan serasa lebih bermakna dan dekat pada-Nya. Sehingga, akan tumbuh cinta yang hakiki pada Sang Rabbi.

Selanjutnya, singkirkan pikiran terkait duniawi ketika hendak salat. Paksakan untuk memahami setiap ayat demi ayat yang dibaca guna mengingatkan kita pada Sang Pencipta alam semesta. Sehingga, dengan ini insyaallah lebih mudah fokus saat beribadah.

Allah Swt. berfirman dalam QS. Al-Mu'minun[23] ayat 1—3;

 قَدْ اَفْلَحَ الْمُؤْمِنُوْنَۙ  

1. “Sungguh beruntung orang-orang yang beriman,"

 الَّذِيْنَ هُمْ فِيْ صَلَاتِهِمْ خٰشِعُوْنَ

2. "(yaitu) orang yang khusyuk dalam salatnya,"

وَالَّذِيْنَ هُمْ عَنِ اللَّغْوِ مُعْرِضُوْنَۙ  

3. "dan orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tidak berguna,"

Wallahualam bissawab. [Ni]

Baca juga:

0 Comments: