Headlines
Loading...
Oleh. Dewi Kusuma 
(Pemerhati Umat)

Apakabar Sahabat Surga Cinta Qur'an?  semoga selalu berlimpah rezeki, karunia, rahmat dan ridaNya. Kalian tahu? berada di tengah-tengah kalian semua membuat hidupku penuh warna ceria. Tak terpikirkan jika usia senjaku tanpa kehadiran sahabat surga semua.

Meski aku telah senja, namun serasa kembali muda karena berkumpul dengan yang muda-muda. Aku bangga mempunyai sahabat seperti kalian. Kalian semua penuh pesona. Membuat hatiku semakin berbunga-bunga saat mendapat sapa manis dari kalian semua.

Adakah yang belum kenal dengan aku? Wah kepedean ini... So pastilah belum kenal aku semua. Apalagi ini wanita yang sudah berusia senja, bisa jadi yang ada  mereka berkata," Ngapain juga kenal sama wanita yang sudah senja."

Baiklah kenalan ya guys, namaku Dewi Kusuma tinggal di bagian ujung barat wilayah Banten. Masalah usia? Wis lah enggak usah ditanya ya guys. Yang perlu kalian tahu aku amat bahagia berada didekat kalian. Kalian pandai menginspirasi dan pintar membuat motivasi. Pokoknya masyaallah kalian luar biasa keren.

Semoga hadirku ditengah-tengah kalian tidak buat bete ya guys. Aku ingin tertular kelihaian kalian dalam merangkai kata. Karya-karya kalian sungguh luar biasa. Tak pernah bosan dan tak kenal lelah dalam menginspirasi para pembaca.

Cahaya Islam yang kalian gaungkan semakin mencerahkan pembaca. Semoga semua karya indah kalian menjadi amal ibadah jariyah. Dan jangan pernah meninggalkan aku seorang diri. Tetaplah genggam tanganku kuat-kuat. Aku ingin menjadi hebat dan bersemangat seperti kalian.

Jika tidak bertemu wadah seperti ini mungkin hidupku akan merana. Usia senjaku akan terlewati dengan percuma. Jenuh, putus asa dan tak bergairah seperti diri kalian. Alhamdulillah Bunda Lilik Yani izinkan aku masuk wadah yang super keren ini.

Disini kita diajak untuk tadarus bareng. Dilatih untuk bertilawah Al-Qur'an bersama setiap hari. Kita dimotivasi untuk membaca Al-Qur'an plus terjemahannya. Semua peserta wajib memosting ayat pilihan atas tilawahnya. Dan disertai dengan laporan dalam bentuk tulisan baik pendek ataupun panjang.

Dari ayat yang kita pilih diminta untuk mengembangkan dalam rangkaian aksara menjadi sebuah bentuk naskah yang Islami. Kita dianjurkan agar bisa membuat naskah yang panjang hingga 500 kata atau lebih. Boleh juga menjadi karya pendek yang kurang dari 500 kata. Yang terpenting karya yang  kita buat mampu menginspirasi para pembaca. Karya yang kita tulis mampu mencerahkan pembaca karena disertai dalil.

Dalil yang kita sertakan semoga mampu memacu semangat pembaca untuk belajar Al-Qur'an. Sebab Al-Qur'an adalah kitab yang Allah turunkan sebagai penyempurna kitab-kitab yang telah Allah turunkan sebelumnya. Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam yang telah disempurnakan dan telah Allah Swt.ridai untuk seluruh umat manusia.

Allah Swt. berfirman yang artinya, 

ÙˆَØ£َنزَÙ„ْÙ†َآ Ø¥ِÙ„َÙŠْÙƒَ ٱلْÙƒِتَٰبَ بِٱلْØ­َÙ‚ِّ Ù…ُصَدِّÙ‚ًا Ù„ِّÙ…َا بَÙŠْÙ†َ ÙŠَدَÙŠْÙ‡ِ Ù…ِÙ†َ ٱلْÙƒِتَٰبِ ÙˆَÙ…ُÙ‡َÙŠْÙ…ِÙ†ًا عَÙ„َÙŠْÙ‡ِ ۖ

"Dan Kami telah turunkan kepadamu Al-Qur'an dengan membawa kebenaran, membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang diturunkan sebelumnya) dan batu ujian bagi kitab-kitab yang lain itu." (TQS Al-Maidah: 48).

Rasa syukur yang tak pernah habis, bisa belajar Al-Qur'an dengan segenap sahabat surga. Sehingga mampu memperkuat kita untuk lebih memahami ayat-ayat Al-Qur'an. Semoga Allah meridai kita semua untuk senantiasa belajar dan terus belajar. Semoga kita tidak salah dalam mengartikan dan menerapkan Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Allah berikan kemudahan dan kelancaran dalam belajar Al-Qur'an. Wallahualam bissawab. [ry].

Serang Banten, 26 Oktober 2024

Baca juga:

0 Comments: